Kamis, 29 November 2012

Aparat keamanan Biak apel siaga antisipasi 1 Desember

Sekira 200 aparat kemanan dari Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian Negara RI (Polri) di wilayah Kabupaten Biak Numfor, Papua, pada Jumat pagi melakukan apel siaga pengamanan mengantisipasi aksi separatis 1 Desember 2012.

 
kodam 17 cenderawasih

Apel siaga di Markas Kepolisian Resort (Mapolres) Biak itu itu dipimpin Komandan Komando Resort Militer (Korem) 173/PVB, Brigjen TNI FX Bangun Pratiknyo, diikuti komandan satuan TNI dan Kapolres Biak, AKBP Esterlina Sroyer.

Bangun mengharapkan, kesiapsiagaan seluruh personel keamanan dalam mengantisipasi berbagai kemungkinan aksi separatis pada 1 Desember 2012 di wilayah Biak.


"Dalam melaksanakan tugas pengamanan 1 Desember diminta semua prajurit TNI dan Polri melakukan koordinasi bersama sehingga mendukung kelancaran tugas di lapangan," katanya dihadapan prajurit dan bhayangkara di Biak.

Kepada semua aparat keamanan dan keluarganya, menurut dia, diharapkan mendukung tugas yang diberikan negara dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Biak yang aman dan kondusif.

Apel siaga pengamanan 1 Desember 2012 itu berlangsung sekira 20 menit yang juga ditandai pawai kendaraan pasukan TNI dan Polri di kota Biak dan sekitarnya.

Pada 1 Desember ada kemungkinan aksi dari kelompok yang menyebut diri Organisasi Papua Merdeka (OPM), dan mereka dalam beberapa tahun ini melakukan pengibaran bendera bintang kejora.



Sumber : Antara

Tidak ada komentar:

Posting Komentar